SUKET Kelahiran Terbit Berlarut, Ini Tanggapan Ombudsman RI Perwakilan SUMUT

 


Gunungsitoli I NUSANTARATALK.ID Penerbitan surat keterangan lahir yang berlarut oleh puskesmas Olora - Gunungsitoli, ditanggapi Ombudsman RI Perwakilan SUMUT. Pihaknya menyayangkan perilaku maladministrasi yang dilakukan oleh instansi pemerintah dalam pelayanan publik yang tidak maksimal.

Kepala perwakilan Ombudsman RI Sumatera Utara, Herdensi menyampaikan bahwa puskesmas merupakan garda terdepan pemerintah dalam memberikan layanan kesehatan. Ia menyayangkan keterlambatan penerbitan surat keterangan lahir yang mempengaruhi pengurusan dokumen lain. Salah satunya akta kelahiran. 

"Kita menyayangkan perilaku ini (dugaan maladministrasi_red). Karena puskesmas merupakan garda terdepan pemerintah dalam memberikan pelayanan kesehatan" Terang Herdensi yang dikonfirmasi via selular pada Rabu(12/03/2025). 

Ia berharap puskesmas dapat memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat. Karena itu merupakan amanat konstitusi yang harus dijalankan. 

Selain itu, Herdensi membuka ruang bagi masyarakat yang tidak dilayani dengan baik oleh instansi pemerintah. Warga bisa membuat laporan online atau whatsapp yang tertera di website Ombudsman RI. 

Sebelumnya diberitakan, seorang pasien persalinan di puskesmas Olora, Derismawati Telaumbanua (36) mengaku kecewa terhadap pelayanan puskesmas Olora dalam menerbitkan surat keterangan lahir. Selain itu buku catatan kesehatan ibu dan anak (KIA) juga turut ditahan. (A026)


Lebih baru Lebih lama