Iklan

Front Pemuda Aekhula Kumpulkan Pemuda Nias Barat, Ada Apa?

 

Front Pemuda Aekhula Kumpulkan Pemuda Nias Barat, Ada Apa?


Nias Barat I NUSANTARATALK.ID - Komunitas pemuda yang bergabung dalam Front Pemuda Aekhula atau FPA mengundang organisasi lintas pemuda di The Great Goo cafe Kabupaten Nias Barat pada Kamis(20/06/2024). Acara tersebut diinisiasi untuk menguatkan lini kepemudaan menyongsong momen-momen demokrasi salah satunya PILKADA Nias Barat tahun ini.

Ketua panitia pelaksana Yunuman Gulo kepada awak media menerangkan bahwa kegiatan itu bertajuk diskusi publik dengan thema "Peran Pemuda Dalam Ekosistem Demokrasi" dengan menghadirkan 3 pemantik diskusi, yakni mantan bupati Nias Barat Adrianus Aroziduhu Gulo, Komisioner KPUD Soziduhu Gulo serta Ketua STTAM Pdt. Budieli Hia. Sementara diskusi dipandu oleh mantan Sekretaris Cabang GMKI Sibolga Osarao Lahagu.

"Kita berharap kegiatan ini bermanfaat bagi kita generasi muda,terutama untuk memperoleh update situasi terkini Nias Barat. Sehingga pemuda mampu memaksimalkan peranannya menjadi pelaku pemilih cerdas". Terang Yunuman yang masih aktif sebagai Ketua Forum Mahasiswa Nias Barat tersebut.

Selain narasumber, tampak hadir para punggawa muda asal kabupaten Nias Barat, diantaranya: Wakil Ketua DPD GMNI SUMUT Ridho Irfan Gulo, Ketua GMNI Sibolga Ifan Gulo, Koordinator Fraksi Pemuda Nias Barat Mulyadi Gulo, Mantan Ketua GMKI Gunungsitoli Suriyanti Gulo, Sekretaris GMNI Gunungsitoli Eijen Sefri Gulo, Sekretaris Forman Barat Frengky Gulo, serta Ketua BEM Fakultas FKIP Fidel Waruwu. Juga terlihat, Perwakilan dari GMKI Nias Barat dan utusan IPNB. (A026).
Lebih baru Lebih lama